Mowned

Mowned
My Gadget Timeline

Rabu, 03 Desember 2008

Maha Besar Allah...

halo teman-teman. ada sesuatu yangmau aku ceritakan sama kamu. lebih tepatnya beritahu, bukan ceritakan. apa itu? sebuah fenomena alam...


pada malam hari, 1 Desember 2008, sekitar pukul 19.53.. bebrapa saat setelah shalat Isya, aku terkejut karena tiba-tiba terdengar suara adikku dari luar kamar.. dengan volume kenceng plus nada tinggi dan irama riang, adikku memanggil aku keluar kamar.. eh, rupanya dia ada di luar rumah.. dia memanggil aku dari luar jendela..


kenapa dia memanggil aku dengan segitu antusiasnya? wah rupanya.. aa yang mau dia tunjukkan padaku. dengan emosi meluap (riang) dia memberi tahu aku, bahwa langit malam ini bagus sekali... wah kalo sudah soal langit, aku pasti tertarik, namanya juga maniak astronomi.. hehehe.


lalu, aku keluar ke halaman. eh rupanya mama juga ada. mama dan adikku sedang melihat sesuatu yang dari posisi aku berdiri tidak kelihatan jelas, karena terhalang daun-daun pohon. akupun berubah posisi mendekati pagar, dan terlihatlah...

ini tampilan dari software stellarium
ini tampilan dari software stellarium

Allahu Akbar.. betapa terpana aku melihat pemandangan itu... jelas sekali, di langit ada wajah tersenyum!

detik-detik pertama ketika melihat pemandangan tidak biasa itu, aku tidak langsung menyadari apa sebenarnya objek tersebut. (waduh kenapa nih maniak astronomi?) namun beberapa waktu kemudian, aku sadar kalau wajah tersenyum tersebut adalah ilusi yang tercipta dari posisi tiga buah objek angkasa : Bulan, Planet, dan Planet. nah, pertanyaannya : Planet yang berdua itu apa?

langsung saja aku kembali ke rumah dan membuka software Stellarium (sebuah software yang sangat berguna untuk melihat langit-kalau mau download, http://www.stellarium.org/) untuk memastikan kedua planet tadi. dan ternyata, itulah dia.. sesuai dengan gambar yang aku tanpilkan, kedua planet itu adalah Venus (kanan) dan Jupiter (kiri).

waw...


luar biasa...


fantastic...


marvellous...


...


...


...selanjutnya?

aku cuma mau satu hal bilang di tulisan ini,

sadarkah teman-teman kalau kejadian tadi adalah salah satu tanda kebesaran Allah?


Allah...


...

Tidak ada komentar: